Padang | MTN -- Organisasi Roehana Koeddoes merayakan Ulang Tahun yang ke -7 dengan mengangkat tema " Dengan Semangat Juang Roehana Koeddoes Kita Tingkatkan Emansipasi Perempuan yang Bermartabat, di adadakan di Autorium Gubernur Sumbar, Sabtu, 14/1/23.
Ketua umum organisasi Roehana Koeddoes Yulia Fauziah didamping oleh , ketua pelaksana Rita Syafrida dan ketua dua afridanti menyampaikan kepada awak media, bahwa HUT organisasi Roehana Koeddoes ini kami selenggarakan setiap tahun, dan tahun kemaren karena negara kita sedang dilanda Covid 19 maka perayaan HUT kemaren kami tiadakan.
Dan Alhamdulillah dalam acara hari ini persiapan kami sangat matang dan semoga berjalan dengan lancar nanti malamnya. organisasi Roehana Koeddoes memiliki 90 orang Anggota dan kita dibina langsung oleh ibuk Gubernur dengan penesehat gubernur dan wakil gubernur, ucap Yulia.
Dan kami juga mempunyai bidang bidang yakni bidang pendidikan, bidang sosial budaya,bidang agama, bidang wirausaha dan semua bidang bidang ini sudah di tunjuk penanggung jawabnya.
Kami hanya bersifat sosial kemasyarakatan dan kami juga punya program seperti kemaren kami membantu bedah rumah di kecamatan Koto Tanggah, mengunjungi salah satu pantai asuhan yang ada di Agam dan kita juga punya anak asuh sekitar 196 orang serta berbagi rezeki dengan kaum dhuafa dan fakir miskin setiap tahunnya. Dan semua ini adalah kegiatan sosial yang rutin dilaksanakan oleh organisasi kami.
Di HUT yang ke 7 ini, kami berharap agar bisa menjadi wadah dan contoh bagi perempuan minang yang ada di Sumatera Barat , bisa memberikan sesuatu yang berguna untuk perempuan Minang Sumbar dan bisa berkalaborasi dengan pemerintah provinsi Sumbar untuk bisa menjalankan agenda sosia, dan juga bisa memberikan yang berguna dan bermanfaat untuk Sumbar, harap Yulia
Yl
0 Komentar